Buku
Perspektif keterpaduan dalam penataan ruang darat-laut: merajut inisiatif lokal menuju kebijakan nasional
Pesisir adalah sumber daya alam yang sangat penting. Yang pertama kali perlu ditentukan dalam membatasi wilayah pesisir adalah garis pantai. Garis pantai bersifat dinamis dan terbentuk karena proses-proses alamiah yang sangat lama. Pembangunan wilayah pesisir mempunyai ruang lingkup yang luas, meliputi banyak aspek dan sektor pembangunan. Beberapa aspek yang perlu diperhatikan adalah aspek ekologis, sosial budaya dan ekonomi, politik serta pertahanan dan keamanan; sedangkan beberapa sektor pembangunan yang terkait secara langsung maupun tidak langsung adalah pengembangan kawasan pemikiman, industri, rekreasi dan pariwisata, transportasi, kehutanan dan pertanian. Setiap aktivitas ekonomi atau pembangunan di suatu wilayah harus didasarkan pada analisis kesesuaian lingkungan. Secara teoritis, analisis kesesuaian lingkungan harus mencakup aspek ekologis, sosial dan ekonomi. Hasil analisis kesesuaian lingkungan secara menyeluruh dapat menghasilkan: kawasan yang memenuhi kriteria yang dipersyaratkan;kawasan dengan pemenuhan sebagian persyaratan kesesuaian;kawasan dengan sedikit pemenuhan persyaratan kesesuaian, tetapi dengan bantuan teknologi dapat diatasi; dan kawasan yang sama sekali tidak sesuai dengan persyaratan kesesuaian. Sasaran utama penetapan kawasan konservasi di pesisir dan laut adalah untuk melindungi ekosistem dan sumber daya alam, agar proses-proses ekologis di suatu ekosistem dapat terus berlangsung dan tetap dipertahankan produksi nutrien dan jasa-jasa lingkungan bagi kepentingan manusia secara berkelanjutan.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain