Tiga studi kasus yang telah dilakukan oleh AKATIGA tentang relasi buruh majikan di sektor informal telah membuktikan adanya permasalahan tersebut. Salah satu dari studi tersebut adalah relasi produksi subkontrak yang mewakili proses informalisasi, sedangkan dua lainnya yaitu produksi perikanan dan perkebunan rakyat mewakili kondisi sektor informal.