Berbicara tentang seorang Sukarno rasanya tidak akan pernah selesai. Terlalu banyak sisi menarik dalam dirinya untuk diulas dan dibahas, baik itu pro-kontra tentang dirinya, tentang pandangan-pandangannya yang terkadang unik, maupun tentang perjalanan hidupnya. Aku dipuja seperti dewa dan dicaci seperti bandit, begitulah ujarnya. Buku ini hadir untuk turut mengenang kehidupan seorang Sukarno…