Koleksi Elektronik
Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia S O E H A R T O Di Depan Sidang Dewan Perwakilan Rakyat 16 Agustus 1995
Pidato kenegaraan Presiden Soeharto memperingati Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke- 50 tahun. Peringatan kali ini mempunyai arti khusus, sebab genap berusia setengah abad sebagai bangsa merdeka. Perjalanan panjang politik luar negeri kita antara lain ditandai dengan Konperensi Asia-Afrika yang merupakan cikal bakal lahirnya Gerakan Non-Blok, perjuangan mengembalikan Irian Barat ke pangkuan Republik Indonesia, terbentuknya ASEAN, perjuangan Wawasan Nusantara dan diakuinya prinsip negara kepulauan dalam Konperensi Hukum Laut PBB, penyelesaian damai dan adil serta menyeluruh masalah Kamboja, terpilihnya Indonesia sebagai Ketua Gerakan Non-Blok, terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah pertemuan pemimpin-pemimpin APEC tahun lalu dan anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB tahun ini. Pembangunan ekonomi mempunyai tujuan akhir yaitu keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia dan kemakmuran rakyat sebesar-besarnya. Karena itu, dalam pembangunan industri adalah pengembangan usaha kecil dan menengah. Upaya pembinaan telah dilakukan antara lain melalui pendidikan dan pelatihan keterampilan,manajemen dan kewirausahaan serta penguasaan teknologi yang tepat,bantuan permodalan seperti kredit dan modal ventura serta pemasaran.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain