Koleksi Elektronik
Gagalnya partai politik Islam
Gagalnya partai politik Islam: studi perbandingan partai Masyumi (Indonesia) dan partai Islam Se-Malaysia (PAS) 1945-1969, buku ini membahas kegagalan partai Islam dalam arus demokrasi yang baru tumbuh dengan memfokuskan perjuangan politik antara partai politik Islam dan negara di Indonesia dan Malaysia. Fokus pembahasannya pada partai Islam Masyumi (Indonesia) dan Partai Islam se-Malaysia (PAS) antara tahun 1945-1969. Di Kedua negara ini hubungan politik antar partai politik Islam yang melibatkan Masyumi maupun PAS dan negara-negara ditandai oleh ketegangan-ketegangan yang mengarah pada konflik. Buku ini menjelaskan bagaimana hubungan Masyumi-PAS dibagung;bagaimana ideologi itu dibentuk dan mempengaruhi sampai pada tantangan yang dihadapi oleh Masyumi dan PAS dalam usaha melestarikan ideologi itu pada akhirnya ia runtuh. Rentang waktu 1945-1969 adalah masa yang kritis yang dihadapi oleh Masyumi-PAS dalam membangun ideologi politik mereka di panggung politik kebangsaan dengan berlatar belakang demokrasi. Segalanya bercampur dalam sebuah ritme yang sama: tentang sebuah komitmen akan Islam, tentang sebuah perjuangan, tentang sebuah tragedi politik dan tentu saja tentang kompromi politik.
Tidak tersedia versi lain