Koleksi Elektronik
Handbook hubungan internasional
Handbook ini dimaksudkan untuk mengisi apa yang disebut kekosongan penting dalam HI: menghadirkan sebuah buku mengenai tinjauan luas, sistematis dan otoritatif tentang pokok persoalan dalam berbagai sub-bidang disiplin ini. Terdiri dari 28 bab, buku ini dibagi ke dalam 3 bagian: bagian pertama: persoalan historis, filosofis dan teoretis dalam hubungan internasional. Berkaitan dengan sejarah intelektual, serta telaah meta-teoretis, teoretis dan normatif yang menjadi ciri pemikiran HI saat ini. Bagian kedua: konsep dan konteks dalam hubungan internasional, menyuguhkan kajian konseptual dasar, memasukkan ke dalam pembahasannya berbagai telaah analitis,perspektif dan kontektualisasi yang mencirikan kersarjanaan HI dewasa ini, melintasi berbagai wilayah isu dan pertanyaan substantif yang menjadi inti penelitian kontemporer. Bagian ketiga, beberapa persoalan mendasar dalam hubungan internasional, menitikberatkan pada berbagai proses, tindakan, dan interaksi penting yang dapat menjelaskan wilayah empiris inti dari hubungan internasional.
Tidak tersedia versi lain