Koleksi Elektronik
Cours de Philosophie du Droit : Tome Second
Buku ini merupakan buku volume kedua yang membahas tentang hukum sosial dari sudut pandang filosofis. Buku ini pertama-tama menjelaskan tentang bagaimana manusia memiliki sifat dasar yang egois, tetapi manusia juga memerlukan suatu tatanan sosial yang dapat memperlakukan seluruh masyarakatnya secara adil. Oleh karena itu, hukum sosial ini dibentuk sebagai suatu kesepatakan hukum yang dapat berlaku adil. Hukum sosial ini pun pada pelaksanaannya tentu saja berbeda dengan hukum individual yang dalam kehidupan bermasyarakat. Hukum ini pun dapat melahirkan peran-peran baru dalam masyarakat seperti orang-orang yang intelek dan orang-orang yang tidak, juga dapat melahirkan pelaksanaan hukum yang tidak adil karena adanya perbedaan posisi dan kekuasaan. Buku ini dibagi ke dalam tiga topik pembahasan utama, yaitu studi tentang masyarakat secara umum, studi tentang masyarakat yang memiliki kekhususan karena adanya kepentingan dan kebutuhan tertentu, serta yang terakhir pembahasan berfokus pada lingkungan masyarakat sipil dan keluarga. Pembahasan yang diberikan dalam buku ini bersifat komprehensif dengan fokus terhadap elemen-elemen hukum dan pasal yang mengatur kehidupan bermasyarakat dari warga negara.
Tidak tersedia versi lain