Text
Kekhalifahan ISIS di Asia Tenggara
Kalangan pengamat, terutama mereka yang selama ini mencermati masalah terorisme memiliki kekhawatiran yang mendalam mengenai pengaruh ISIS di wilayah Asia Tenggara. Melemahnya posisi ISIS di Suriah dan Irak telah memicu munculnya gagasan menciptakan “Kekhalifahan Jauh” ISIS di Asia Tenggara, sebagai opsi dan basis baru perlawanan dan perjuangan khilafah global. Eksistensi “sel-sel tidur” teroris telah membuat para pengamat mengingatkan para pemimpin agama dan pembuat kebijakan di tanah air sadar akan bahaya dan sekaligus risiko pengaruh ideologi ekstrim ISIS dewasa ini dan di masa depan.
Tidak tersedia versi lain