Text
Paradigma Baru Pengelolaan SDM dalam Organisasi
Paradigma lama Sumber Daya Manusia menempatkan karyawan sebagai aset bagi perusahaan, tapi telah berkembang dengan adanya paradigma baru bahwa karyawan merupakan partner bagi perusahaan.
Manajemen SDM memiliki posisi yang sangat strategis atas keberlangsungan perusahaan. Hal ini disebabkan materi dasar seperti kinerja, motivasi, kepuasan kerja dan produktivitas apabila tidak terpenuhi akan menyebabkan keberlangsungan perusahaan terganggu.
Sejalan dengan perkembangan zaman, manajemen sumber daya manusia telah mengalami perubahan paradigma. Hingga kini, manajemen Sumber Daya Manusia telah mengalami tiga periode perubahan, dimulai dengan Departemen Personalia, Human Resource Strategik, hingga Talent Management.
Buku ini menjadi pemicu dan inspirasi bagi kalangan profesional dan akademisi di bidang MSDM. (Prof. Amzulian Rifai, S.H., LLM., Ph.D., Ketua Ombudsman RI)
Buku ini unik dan khas bagi upaya pengembangan SDM di lingkungan Polri dan untuk pengembangan ilmu pengetahuan bidang MSDM secara ilmiah. (Komjen Pol. Dr. Gatot Eddy Pramono, M.Si., Wakapolri)
Buku ini sejalan dengan prinsip sistem Merit yang sedang dibangun dalam pengelolaan SDM secara nasional baik basis kompetensi dan karier. (Aba Subagja, Asisten Deputi Manajemen Karier & Talenta SDM Aparatur, Kemenpan RB)
Buku ini dapat menjadi referensi dalam menghadapi dinamika perubahan yang kilat dalam sebuah organisasi. (Irwan Hidayat, Direktur PT Sido Muncul)
Tidak tersedia versi lain